Nasi hangat disiram dengan beef teriyaki, hmm...pasti enak! Ayo praktekin resep dan cara membuat beef teriyakin yang satu ini
BAHAN
450 gr daging sapi, iris tipis
6 sdm saus teriyaki siap pakai
2 sdm kecap manis
2 sdm gula pasir
3 sdm minyak, untuk menumis daging
1/2 sdt merica hitam bubuk
6 siung bawang putih, geprek, cincang halus
1 butir bawang bombay, cincang
3 sdm jahe parut, peras, ambil airnya
1 sdt garam
150 ml air
CARA MEMBUAT450 gr daging sapi, iris tipis
6 sdm saus teriyaki siap pakai
2 sdm kecap manis
2 sdm gula pasir
3 sdm minyak, untuk menumis daging
1/2 sdt merica hitam bubuk
6 siung bawang putih, geprek, cincang halus
1 butir bawang bombay, cincang
3 sdm jahe parut, peras, ambil airnya
1 sdt garam
150 ml air
- Rendam daging dalam campuran saus teriyaki, kecap manis, dan gula pasir selama 1 jam.
- Tumis bawang putih hingga harum, masukkan daging, aduk aduk hingga kaku lalu angkat dan sisihkan
- Tumis bawang bombay, masukkan tumisan daging, tambahkan bumbu yang lain, masak hingga daging empuk dan bumbu meresap
Catatan :
bumbu teriyaki merupakan saus rendaman daging yang terbuat dari kecap, jahe, bawang putih dan mirin. Mirin sendiri sebetulnya adalah minuman beralkohol yang bisa mengganggu kesehatan tubuh dan tidak halal, karena itu pastikan bumbu teriyaki yang dipilih sudah berlabel halal